bersedekah ciri orang kaya

berbangga ketika bersedekah mengacu pada teori bahwa kita kita dititahkan untuk kaya sehingga ketika kita bersedekah maka otak kita harus tertanam adalah bahwa kita kaya. ciri utama orang yang kaya adalah mau bersedekah, tidak mungkin orang yang miskin bisa bersedekah dari mana dia bersedekah sedangkan hati saja dia tidak sanggup.

bersedekah juga menjadi ukuran kekayaan kita semakin besar sedekah maka semakin kaya kita. perasaan kaya ini harus tertanam betul dalam pikiran kita sehingga kita merasa senang dengan sedekah yang kita lakukan.

jangan melakukan sedekah dengan hati yang sedih karena yang terjadi adalah kontraidiktif dengan kekayaan. perasaan sedih ketika bersedakah atau perasan terpaksa ketika bersedekah menunjukkan kemiskinan dan nanti yang terjadi adalah kemiskinan. kalau belum ihlas atau belajar bersedekah akui atau katakan pada diri bahwa ini adalah latihan dan mintalah ampun kepada allah bahwa sedekah nya tadi terpaksa dan minta di terima amalnya terkait dengan ketidak ihlasan tadi.

bersedekah memang membutuhkan ilmu tidak sekedar punya uang terus diberikan. semakin kita memberi kepada orang lain maka kita akan semakin menjadi kaya raya logikanya adalah bersedakah akan membentuk bawah sadar bahwa kita adalah kaya dan jika bawah sadar sudah tertanam bahwa kita kaya maka kita akan kaya betulan. maka dalam fenomena dalam masyarakat tidak ada orang yang senang sedekah hidupnya kekurangan atau menjadi miskin.