mendua adalah hal yang sangat sensitif bagi Allah

forum patrap adalah forum pendekatan dan pengkhususan untuk Allah, bagaimana dengan patrap kita belajar mendekat, memuja, mengingat dan mencintai Allah. sekali kita berniat kuat untuk belajar patrap dengan niat yang benar benar ke allah maka Allah akan memudahkan jalan menuju ke Allah. tapi sekali kita berniat berhenti maka Allah akan sangat cemburu, marah dan orang yang belajar patrap akan difasilitasi Allah agar tidak bisa mendekat lagi.

jadi Allah sangat cemburu …. misalnya kita karena kerluarga kemudian kita berniat untuk belajar patrap artinya untuk belajar mendekat ke Allah, maka Allah akan mengada adakan kesibukan yang menyebabkan kita tidak bisa belajar lagi.

hal ini saya rasakan ketika saya dalam hati ” ah istirahat dulu tidak memberikan pelatihan patrap” maka kontan Allah menjauhkan saya dari patrap… dan ada saja kesibukan saya yang menyebabkan saya tidak bisa aktif lagi memberikan ceramah…. ketika saya sadar sayapun istighfar dan saya berusaha sedikit demi sedikit untuk melakukan dakwah patrap.

hal serupa terjadi pada jamaah patrap atau sholat khusyu ketika mereka merasa berat maka Allah menjadikan acara acara atau kegiatan yang menyibukkan mereka sehingga mereka harus resign, padahal dalam hati (dari beberapa yg nelpon) mereka sangat berkeinginan untuk bisa datang.