Belajar spiritual melalui menjalankan amanah

coba kita sama sama cermati amanah terbesar dalam hidup kita sekarang ini apa. Amanah terbesar sekarang ini misalnya anak, pekerjaan atau lainnya. Kita cari amanah terbesar kemudian gunakan amanah itu menjadi sesuatu yang harus kita kerjakan saat ini. Menjalankan amanah yang terbesar dan terberat dapat menjadikan alat sebagai latihan berspiritual. Sebab dengan amanah yang berat ini ketidakmampuan kita akan muncul, nah disinilah pemindahan kemampuan dari diri kepada kemampuan Allah mudah untuk dilakukan.

dalam proses latihan itu nanti kita akan berjuang untuk terus mengenolkan diri karena memang kita tidak mampu menyelesaikan amanah yang besar tadi. Kemudian belajar untuk menerima amanah yang besar dan berat tadi yang seringkali secara tidak sadar kita menolak amanah tersebut dan menjadikan konflik dalam diri dan keputusasaan diri.

dalam proses ini kita akan mendapatkan banyak pelajaran pelajaran makrifat pelajaran pelajaran kehidupan yang sebelumnya belum pernah kita dapatkan dan kita rasakan. Inilah jalan yang benar dalam kita berspiritual, yaitu mencari jawaban, mencari pelajaran dari menjalankan amanah amanah yang berat.

Mental kita akan terupgrade secara otomatis dengan kemauan kita menjalankan amanah yang besar dan berat. derajat ketakwaan kita disisi Allah otomatis juga akan terangkat, sebab disinilah ketinggian manusia disisi Allah. Bukan berdasarkan keturunan, bukan berdasarkan kekayaan tapi berdasarkan ketakwaan dia menjalankan amanah yang Allah berikan kepada dia.

 

 

2 Replies to “Belajar spiritual melalui menjalankan amanah”

  1. Pak Pur, bagaimana cara kita mengetahui urutan prioritas dari amanah -amanah yang kita emban?

Leave a Reply to Setiyo Purwanto Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.