hiduplah dengan bahagia

manusia itu banyak keinginan, misalnya berkeinginan untuk punya anak sholeh, anak cerdas dan pintar, ingin ini dan ingin itu, ingin makan enak, ingin rumah, ingin suami/istri yang baik, atau ingin yang lainnya. tapi pernah kah kita menyadari bahwa keinginan itu adalah keinginan kita bukan keinginan Allah? jika kita tidak sadar maka selamanya kita akan tersiksa dengan keinginan kita tersebut. namun jika kita sadar dan mau bersikap maka kita akan berbahagia selamanya. lebih baik menjadi manusia tidak punya keinginan tapi mengikuti keinginan Allah, dari pada menjadi manusia yang banyak keinginan yang selalu terbentur dengan keinginan Allah.
jadikan hidup kita yang sekali ini menjadi hidup yang bahagia kalau keadaan memang tidak seperti yang kita inginkan maka terimalah dengan lapang dada dan lakukan sebagaimana yang seharusnya dilakukan. Kebiasaan kita dididik sejak kecil menjadi orang yang protes dengan keadaan, hal ini tercermin bagaimana orang tua selalu tidak terima dengan anak, anak nilai jelek tidak terima, anak rewel tidak terima, anak ini dan itu tidak terima, sehingga anak pun menjadi tidak terima dengan apa yang dia alami … hingga dewasa.
hidup bahagia sekali lagi , harus kita usahakan yaitu dengan mau menerima , kalau kita mau menerima maka akan ada solusi yang tidak kita duga jalan keluarnya, ingat ayat quran : bahwa orang yang sabar selalu ditemani Allah SWT. bagaimana tidak bahagia jika hidupnya selalu ditemani Allah, bagaimana tidak bahagia jika hidupnya selalu dibantu Allah dan masalah selalu diselesaikan Allah.
sungguh inilah kebahagiaan yang sejati, bukan di harta bukan di ilmu dan bukan yang lainnya.

CategoriesUncategorized

One Reply to “hiduplah dengan bahagia”

  1. Assalamualaikum wbt,
    Saya setuju dengan artikel ini.Untuk bahagia sederhana caranya iaitu ikhlas menerima dan sentiasa bersyukur kepada Allah..Mudah sahaja. Banyak keinginan menyebabkan kegelisahan hati, jadinya pasrah kepada Allah ..terima dengan penuh kesyukuran.Sakit ye syukur….sihat ye syukur…… syukur segala-galanya.Alhamdullilah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.