Keberhasilan belajar kepada Guru Spiritual

Keberhasilan belajar kepada guru spiritual jika sudah di usir dan menuruti apa yang dimau guru tersebut lalu melanjutkan untuk berguru langsung kepada Allah, ini adalah suatu keberhasilan dalam belajar spiritual kepada guru yang spiritualis. Kegagalan adalah bila di usir oleh guru spiritual dan kembali lagi kepada guru spiritual dan tetap mengharapkan guru tersebut untuk mengajari dirinya dan tidak mau lepas. Padahal gurunya sudah menyuruhnya untuk lurus ke Allah ehh tetap saja kembali kepada guru spiritual.

Belajar spiritual yang asli adalah bukan  berguru kepada menusia tapi harus mampu berguru langsung berguru dengan Allah sang maha pemberi petunjuk dan maha memberi hidayah,

Tidak mudah memang melepaskan diri dari guru spiritual, namun ini lah yang harus dijalani oleh seorang murid spiritual. Hal ini dialami guru saya sendiri yaitu ust Abu Sangkan ketika harus bersedia melepas dirinya dengan Guru Beliau Bapak Haji Slamet Utomo. dan Sekarang seorang Bp Haji Slamet Utomo bukan lagi Guru Ust Abu sangkan namun sebagai Ayah atau Bapak dari Ust Abu Sangkan.

Seorang murid harus mampu untuk mandiri dalam berspiritual. seorang pembelajar harus berani mengambil keputusan berani yaitu lepas dari guru spiritual. dia tidak takut dianggap sebagai murid yang membangkang karena dia yakin apa yang dia lakukan adalah benar, dia tidak takut  ancaman bahwa ilmunya akan dicabut karena dia yakin bahwa semua ilmu dari Allah bukan dari siapapun, dia tidak takut mendapatkan pengajaran spiritual karena dia yakin bahwa pengajaran akan terus ada sebab pengajaran dari Allah bukan dari spiritual.

jadi tidak perlu takut untuk berpisah dengan guru spiritual. pengajaran justru akan semakin mengalir ketika kita tidak terhijab oleh guru spiritual. hadapkan wajah kita kepada Allah SWT jangan hadapkan wajah kita kepada guru spiritual.

 

CategoriesUncategorized

4 Replies to “Keberhasilan belajar kepada Guru Spiritual”

  1. Assalamu’alaikum Wr Wb.
    Maaf saya mohon maaf ,Pak Ustad ini ada apa………..? semoga Pak Ustad tetap diberi ” kesejukan ” oleh Allah SWT, Ilmu Psikologi dengan penelitiannya biarlah berkembang sesuai dengan bertambahnya ilmu pengetahuan dan hasil riset yang diakui oleh rasio, sedang Spiritual biarlah melaju melesat dengan pengalaman jiwa transendentnya untuk kembali menuju Allah SWT, jadi berjalan seiring-sejalan, bergandeng-tangan, memerlukan satu dengan lainnya, menjadikan sesuatu Hal-hal yang bisa dirasio untuk kembali menuju Allah SWT( Dalil Akli-Nakli ) Termakasih. Wassalam.

  2. Tetap dalam kebersamaan mas pur….semoga semakin dimudahkan untuk menjadi orang yang bermanfaat untuk orang lain

Leave a Reply to mas wi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.