kenapa harus bermujahadah untuk satu amanah yang penting dan mendesak

Amanah kita banyak, dari sekian amanah yang banyak kalau kita cermati ada yang amanah itu penting dan mendesak. Penting berarti bahwa ini tidak bisa di lewatkan dan mendesak berarti membutuhkan penyelesaian yang cepat dan segera. Disinilah kita akan membuktikan pada diri kita sendiri adanya aktivitas hawa nafsu atau kesadaran yang bersih dari ego atau keakuan. Jika kita bertanya bagaimana membuktikan sudah bersihkah jiwa kita maka jawabnya adalah ketika kita bisa melakukan sesuatu karena amanah meski tubuh kita berat untuk mengerjakan, diserang malas, dan keinginan untuk menghindar dari amanah tersebut.

Arti mujahadah pada tulisan ini adalah bagaimana perjuangan kita menjalankan amanah dengan menggunakan kesadaran yang bersih dari hawa nafsu, atau kita mau menjalankan suatu amanah yang bertentangan dengan hawa nafsu. jadi bagaimana kita bisa fokus dengan aktivitas amanah yang penting dan mendesak meski hawa nafsu kita mengajak untuk tidak mengerjakan aktivitas yang penting dan mendesak.

Amanah bukanlah tugas dari tempat kita kerja, amanah bukan dari pimpinan kita tapi amanah ini adalah dari Allah SWT. kesadaran kita harus menjadikan Allah sebagai sumber aktivitas, karena kalau bukan Allah pasti dari hawa nafsu. Misalnya kita diperintah Allah untuk melunasi hutang maka sanggup menjalankan amanah ini adalah karena diperintah Allah, saya membayar hutang karena diperintah Allah.  Setelah menyadari ini maka kita lakukan langkah langkah untuk membayar hutang.

mujahadah adalah pendidikan Allah untuk kita agar dengan nyata kita memisahkan antara jiwa yang bersih dengan keinginan yang dipenuhi hawa nafsu. Mujahadah akan menjadikan kita dapat secara nyata menjadi jiwa yang suci jiwa yang bersih dari ego, maka benar saja bahwa puasa itu dapat membersihkan jiwa kita karena memang mujahadah untuk menjadi jiwa suci secara nyata yaitu tidak makan dan minum.

Allah mengharapkan kita untuk menjadi jiwa yang suci, karena tugas amanah ini juga tugas suci. Kita berdagang adalah dalam rangka tugas suci untuk melayani , mengajar di kelas ini juga tugas suci dari Allah yaitu mengajar murid murid. Kesadaran akan tugas suci ini harus benar benar meresap agar kita diberikan kekuatan Allah untuk menjalankan amanah yang berat.

Jika kita sudah mampu menjalankan amanah dengan jiwa suci ini maka kita mendapatkan kemudahan, mendapatkan pertolongan Allah dari amanah amanah yang kita jalankan. Amanah amanah yang mungkin diluar nalar kita tapi bisa kita selesaikan.

coba sekarang bapak ibu mendapat amanah apa dari Allah saat ini, yang besar yang sampai saat ini belum terselesaikan , kemudian sadar bahwa itu adalah amanah Allah kemudian terima amanah itu dan sanggupi untuk menjalankannya. kemudian sadari bahwa ada tugas suci dari Allah dari amanah itu, yaitu diselesaikan dan dikerjakan. Dan kemudian kerjakan mana yang bisa kita kerjakan sebagai wujud menjalankan amanah suci tersebut. Bapak dan Ibu akan membuktikan betapa pertolongan Allah itu sangat dekat. dan Bapak Ibu buktikan amanah itu dapat selesai tanpa bapak dan Ibu duga sebelumnya.

Mengikuti jejak Para Nabi dan Rasul dalam mendapatkan pertolongan Allah

Ada tiga jenis pertolongan Allah yang dibedakan berdasarkan kedudukan disisi Allah

  1. Mukzijat : merupakan pertolongan Allah yang di dapat para Nabi dan Rasul
  2. Karomah : merupakan pertolongan Allah yang di dapat para Waliyullah kekasih Allah
  3. Maunah : merupakan pertolongan Allah yang di dapat orang biasa

Meski namanya berbeda ada mukjizat, Karomah dan maunah namun ketiganya sama yaitu pertolongan Allah. Nah ternyata polanya sama baik itu pertolongan untuk para Nabi, para wali dan orang biasa yaitu di ATP ( menjalankan amanah yang Allah embankan dan dijalankan berdasarkan tanda yang Allah berikan).

ATP singkatan dari Amanah Tanda dan Perintah. Merupakan rumusan takwa yang dapat menurunkan pertolongan Allah. Jika kita sebagai orang biasa, menjalankan ATP dengan benar maka akan mendapatkan pertolongan Allah seperti halnya para Nabi dengan mukjizat dan para wali dengan karomah.

Mengikuti jejak para Nabi dalam mendapatkan pertolongan Allah adalah dengan menjalankan ketakwaan berdasarkan konsep ATP.

Munculnya keajaiban Para Nabi, Kekasih Allah, dan orang Sholeh

keajaiban itu datangnya dari Allah, bukan rekayasa dari para nabi atau wali, bukan seperti bayangan kita mungkin, dimana dengan mantra mantra, dengan wiridan tertentu atau dengan bacaan tertentu kemudian laut terbelah, api menjadi dingin, atau munculnya zam zam. Para Nabi pun bahkan tidak tahu akan muncul nya keajaiban tersebut. Dan diulang pun keajaiban itupun tidak akan bisa lagi.

miracle atau keajaiban ini muncul karena Beliau menerapkan ATP dalam kehidupan Beliau, yaitu sangat amanah dengan apa apa yang Allah titipkan pada Beliau. Misalnya Nabi Musa sangat amanah dengan umatnya dari kejaran firaun yang akan membunuh umatnya , kemudian siti hajar yang sangat amanah dengan putranya Nabi Ismail sehingga keluarlah air zam zam.

Amanah yang Beliau para Nabi dan kekasih Allah ini amanah yang di luarnalar, dan Beliau beliau sangat sanggup dengan amanah yang Allah berikan yaitu dengan menjalankan apapun yang Allah perintahkan untuk selesainya amanah yang Beliau pegang. Dari kesungguhan Beliau inilah maka muncul mukjizat dan karomah.

yang kita contoh bukanlah karomah yang berbentuk keajaiban ini, tapi bagaimana amanahnya para Nabi dan Auliya ini sehingga Allah benar benar memberikan pertolonganNya. Untuk itu yang paling penting adalah diperlukan kesiapan mental yang tangguh kuat dalam menerima amanah Allah.

Kekuatan mental dalam menjalankan amanah inilah pada jaman Nabi banyak dilakukan baiat baiat. Para sahabat yang menerima amanah di baiat Rasulullah, tentunya tidak semua, karena Rasulullah juga memiliki mana sahabat yang benar benar sudah siap menerima amanah dan dibaiat saja yang akan dilakukan baiat.

baiat bukanlah hal yang asing dalam islam karena Rasulullah banyak mencontohkannya. Cuma sekarang ini baiat dipersempit menjadi model pengijazahan sebuah amalan, padahal tidak hanya itu, sumpah atau baiat adalah untuk menguatkan seseorang dalam rangkan akan menjalankan amanah yang berat.

Baiat bukanlah milik kaum tarekat saja, baiat milik islam , khasanah islam yang berguna untuk menguatkan dalam menjalankan amanah Allah, amanah baik berupa sebagai hamba, khalifah dan saksi Allah.

Dengan kesungguhan menjalankan amanah amanah Allah, maka ALlah akan memberian pertolongan Nya, dan ini adalah pasti. Kalau kita tidak sungguh menjalankan amanah atau bahkan tidak amanah (khianat) maka kita akan sengsara dunia akhirat. Pertolongan Allah ketika hambanya menjalankan amanah itu ada dua yaitu dibuatkan solusi dan diberikan rejeki dari arah yang tidak disangka sangka. INi yang saya maksud dengan keajaiban dari Allah.

Menjadi umat islam harus bisa menjadi contoh tauladan salah satunya adalah menjalankan amanah Allah dan diberi pertolongan Allah SWT. Itulah dakwah para Nabi dan para Wali serta orang sholeh, yaitu dengan ketaatan ketaqwaan yang membuahkan pertolongan Allah SWT.