belajar Dzikir Nafas harus paham Kalimah laa ilaha ilallah

Belajar dzikir nafas untuk tingkat pemula memang hanya mengikuti nafas dan mengikuti dengan dzikir Huu Allah, namun untuk naik ke tingkat 3 apalagi 4 anda harus belajar kalimah laa ilaha ilallah. Jika anda tidak ada guru di tempat anda berada silahkan luangkan waktu barang 1 atau 2 hari untuk belajar khusus ini kepada saya. saya akan menjelaskan bagaimana dzikir nafas ini secara keilmuan akan mempermudah untuk masuk ke level 3 dan 4. kalau dalam bahasa jawa kawruh ini akan menuntun laku kita atau kawruh ini akan mempercepat laku kita. kawruh adalah ilmu pengetahuan tentang apa yang akan kita jalankan dan tentunya karena sudah tahu arah tujuan maka tentunya jalannya juga lebih cepat dan tidak salah.

kalau guru mursyid atau kyai atau syehk menyarankan ada talqin, ada baiat, kalau dzikir nafas ini meski tidak saya wajibkan peserta saya sarankan untuk bertemu saya dan saya ajak berdzikir bersama. Dengan tutorial langsung ini saya tidak hanya mengajak secara dhohir saja namun secara batin juga saya arahkan, hingga anda paham kemana arah jiwa ini ketika menjalankan dzikir nafas level 3 .

Menginjak level 3 ini memang peserta harus paham benar dengan kalimat la ilaha ilallah. bukan sekedar ngerti tapi paham. Nah untuk paham jelas susah saya jelaskan melalui telp, atau melalui tulisan. mungkin di tulisan dan telp anda akan ngerti tapi saya tidak bisa ngecek paham apa tidak. Tapi kalau disini saya bisa melihat apakah anda sudah benar benar paham atau baru ngerti atau sama sekali tidak paham dan tidak ngerti. Saya tidak seperti kyai atau syeihk atau lainnya yang memiliki kelebihan ilmu ‘terawang” yang bisa ngecek sampai seberapa kefahaman murid. sekali lagi kalau saya, saya akan tahu sudah sampai mana melalui proses latihan, konseling, ngobrol ngobrol dan itu harus face to face.

saya yakin jika anda benar benar ingin bisa mengarungi samudra hakikat makrifat melalui dzikir nafas, tidak akan merasa berat untuk meluangkan waktu barang 1 atau 2 hari kerumah saya. atau jika anda memiliki kawan atau jamaah di tempat anda silahkan undang saya untuk datang kita adakan kajian sehari full. Insya Allah ini lebih bermanfaat.

saya tidak ingin anda sudah memiliki buku saya, namun anda tidak dapat merasakan manfaat dari buku yang saya buat tersebut. Selamat belajar dzikir nafas dan jangan putus asa jangan berhenti terus lakukan dzikir sebanyak banyaknya. semoga Allah memberikan kemudahan kepada kita amin