makna alhamdulillahirabbil alamin

makna alhamdililahi rabbali alamin sangatlah dalam, kesadaran kita harus masuk kepada makrikosmos bahkan kalau bisa masuk ke meta kosmos (diluar kosmos). sebab segala puji bagi Allah seru sekalian alam, disini menunjukkan kesadaran kita mengarah kepada kesadaran alam semesta yang tidak hanya kita tapi menyeluruh yaitu semua ciptaan Allah yang tidak terbatas. ketidak terbatasan dalam kesadaran inilah yang akan membawa kepada makna sebenarnya kalimat alhamdulillahirabbil alamin. bagi yang belum bisa mencapai keadaan kesadaran yang luas ini saya sarankan untuk mengamalkan metode dzikir nafas sebagai tool untuk mencapai kesadaran tanpa batas.

 

Tubuh seperti lepas saat dzikir

ketika berdzikir tubuh seperti lepas, ya itulah dzikir yang sudah mencapai pada kesadaran jiwa, bahkan tubuh sudah tidak terasa lagi atau tubuh seperti kaku tidak bisa digerakkan. untuk mendapatkan ini caranya mudah lakukan saja dzikir nafas dengan tubuh tidak bergerak sama sekali . lakukan ini selama minimal 30 menit. dengan catatan tidak tertidur dan tentunya dzikir nafas yang tidak terputus.

kesadaran jiwa ini sangat penting dalam berdzikir sebab inilah sebenarnya posisi kita mengenal Allah. Barang siapa yang mengenal dirinya maka akan mengenal Tuhannya. barang siapa yang berdzikir sampai pada keadaan “bahwa dirinya bukan tubuh” maka ia akan lebih mengenal Tuhannya., semoga kita dimudahkan untuk menjalankannya