Belajar hipnotis menggunakan Dzikir Nafas wilayah 4

Belajar DN di level 4 kita akan berada di wilayah alam supra sadar secara sempurna. Kekuatan kekuatan yang ada di alam ini memiliki ciri khas yang berbeda dengan kekuatan level dibawahnya. Setiap pencapaian spiritual memilki suatu kekuatan tertentu. Hipnotis sebenarnya mainan saja untuk wilayah 4 ini, tapi sekedar pengetahuan atau bonus bagi kita yang sudah mencapai level 4, akan saya sampaikan bagaimana dapat menggunakan kekuatan ini tentunya untuk kepentingan kepetingan praktis kita.

di dalam hipnotis biasanya kita menggunakan kekuatan bawah sadar kita sendiri untuk menghipnotis orang lain. Nah dalam hal ini kita tidak menggunakan alam bawah sadar kita untuk menghihopnotis orang lain namun menggunakan kekuatan atas sadar kita, atau supra sadar atau atau super sadar kita.

Pada wilayah level 4 dzikir nafas kita mengakui secara sempurna akan Dzat Allah, kita tiada dan yang ada hanya Allah. Bagaimana kita bisa menghipnotis pada wilayah ini sedangkan kita tiada… ini satu permasalahan menarik tentunya. Ya kita tiada…namun yang tiada adalah ego kita, self kita masih. Diri kita masih yang tiada adalah keakuan kita. nah dalam hal ini diri yang sadar ini kita menyadari akan keberadaan Allah, ke Aku an Allah. caranya tinggal kita pasrahkan diri kita kepada sesuatu yang lebih tiada lagi untuk masuk berserah pada keadaan “Allah mengabulkan doa hambanya”.  disinilah sifat kun fayakun dimasuki dengan sikap berserah kepada Allah total.

lihat nanti ada reaksi pada orang yang dihipnotis. saya tidak bisa memprediksi akan seperti apa namun proses keadaan itu akan berjalan.

mohon bagi yang tidak paham atau belum masuk wilayah 4 untuk memby pas tulisan saya ini. bagi yang sudah silahkan dipraktekan.

Setiap pencapaian spiritual memilki suatu kekuatan tertentu

4 Replies to “Belajar hipnotis menggunakan Dzikir Nafas wilayah 4”

  1. Inilah jebakan setan yang tanpa kita sadari bahwa kita sudah terperangkap didalamnya. Rasanya seperti benar akan tetapi kita sudah masuk ke kurang yang sangat dalam. Saat kita berjalan menuju Allah, maka buanglah semua keinginan karena keinginan itu adalah dosa. Alahu a`lam.
    ND.
    Maafkan saya, nurani saya berkata bahwa saya harus menyampaikan ini agar kita seuma dapat terhindar dari syirik yang sangat halus.

  2. Salam Ikhlas Damai di Hati . Terimakasih Pak Setiyo metode Dzikir Nafas Bp Luar Biasa Mantap ! Setelah sy jalankan Alhamdulillah sy merasa beruntung sekali mendapat ilmu yang bisa sy rasakan manfaatnya dimana sy bisa menyadari Allah itu ada,Allah itu Ahad,Dekat,dan bikin hidup penuh ketenangan ,kebahagiaan,keberuntungan,rezeki lancar tak terduga,hidup selalu bersemangat karna Allah selalu bersamaku.

    1. salam Pak Kiki, alhamdulillah pengalaman yang sangat baik lanjutkan dengan selalu sadar Allah, bersama Allah dan dalam karunia kasih dan rejekiNya Amiin

Leave a Reply to dasril Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.