cukup dengan yakin Allah saja

Hidup ini tidak susah, tidak sulit dan mudah serta gampang. kenapa banyak yang masih merasa hidup itu rumit, hidup itu penuh perjuangan, hidup itu harus di tempuh dengan suasana berat. Baik dimana letak mudah dan gampangnya, letakanya ada pada bagaimana kita percaya kepada Allah apa tidak. Sekarang kita lihat orang orang non muslim dan atau kita lihat negara negara kaya yang non muslim dia begitu giat bekerja.. jepang, amerika, eropa tetangga kita singapura semua harus berjuang. Baik kalau islam ini mudah tidak begitu ngoyo seperti mereka, jika kita ingin hidup mudah dan bahagia maka kuncinya adalah yakin kepada Allah. dengan keyakinan kuat ini nanti apa apa yang kita butuhkan akan dipenuhi Allah SWT.

Ketika kita yakin kepada Allah maka segala kebutuhan yang sesuai dengan apa yang kita butuhkan akan disediakan Allah SWT. jadi cukup dengan Allah saja .. tidak perlu hidup rumit dan susah.

meski kita nanti akan digerakkan Allah untuk bekerja keras bahkan lebih keras dan lebih giat dari orang kafir kita tidak menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang membebani. Ada suatu daya yang menggerakkan kita untuk bekerja siang dan malam. daya itu adalah daya ilahiah dimana hal tersebut dari hasil kita beriman kepada Allah dan mempercayai Allah sebagai Dzat yang memberi rejeki, Dzat yang maha kaya.

jangan sampai kita umat islam tidak percaya Allah, kita shalat tapi tidak percaya Allah, maka yang terjadi adalah sebaliknya daya negatif yang muncul… malas bekerja, tidak ada daya saing dengan siapapun. orang beribadah tanpa ada Allahnya sangat berbahaya sebab hanya menjadikan orang tersebut malas dengan dunia. jangan sampai orang yang rajin shalat rajin beribadah tapi tidak dapat menjadi contoh bagi orang yang tidak rasjin ibadah. nantinya akan jadi olok olokkan.

Baik Allah harus menjadi sentral dari semuanya. Kita bekerja karena Allah, kita shalat karena Allah, tanamkan ini kuat kuat maka dunia akan mengejar kita. tegakkan keyakinan kepada Allah islam pasti jaya, kalau menegakkan kekuatan pasti islam lemah, menegakkan islam dengan kekuatan senjata, dengan  kekuatan ilmu, dengan kekuatan keuangan atau kekuatan lain selain Allah maka pasti kalah dan kalah. Sebab yahudi diciptakan lebih pandai, amerika diciptakan lebih maju, jepang diciptakan lebih giat inovasi, china lebih giat berdagang kita… mau dapat apa kita jika masih mengandalkan yang bukan Allah.

kekalahan islam ini disebabkan meninggalkan Allah. Kita lihat saja kenapa iraq bisa hancur padahal jelas jelas mengatasnamakan islam, afghanistan… suriah.. dan negara islam lainnya. Tulisan saya ini boleh anda percaya atau tidak anda percaya. Di Indonesia hampir saja di hancurkan juga … munculnya teroris teroris yang menamakan dirinya islam… bisa jadi itu ciptaan orang kafir yang nantinya akan dijadikan bumerang bagi orang islam sendiri… akhirnya negara negara kafir menyerang indonesia menguasai indonesia dengan dalih teroris.. untungnya pengikut dari teroris ini tidak begitu banyak. tapi sebenernya kita sudah  mulai terpancing pancing. Tipologi orang orang yang terpancing pasti banyak menyerang umat islam lainnya. sering menyalahkan dari pada disalahkan. dengan keadaan inikan suasana jadi keruh dan dapat dibuat keadaan chaos.

Untuk meredakan itu semua kita harus kembali kepada Allah. dan yang penting menerima perbedaan amalan. yang penting ke Allahnya tidak beda. keyakinan kepada Allahnya harus sama. Jika yang kita pegang bukan syariat maka islam akan jaya tapi kalau yang kita pegang hanya syariat tapi meninggalkan Allah maka pasti akan hancur. syariat jalan tapi jangan sampai meninggalkan Allah. Semua masalah pasti dapat di atasi. ikuti kemauan Allah jangan mengikuti kemauan kita sendiri. ikuti kehendak ALlah jangan hanya mengikuti kehendak diri sendiri.

 

2 Replies to “cukup dengan yakin Allah saja”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.