Kebersyukuran secara kolosal menjadikan rahmatan lil alamin

Allah memberikan daya kepada hambanya yang bersyukur, daya itu sebanding dengan keluasan dirinya dalam menyadari kebrsyukurannya. Dikatakan rahmatan lil alamin jika syukut kita meliputi alam semesta dan Allah memberikan rahmat kepada seluruh alam. Menjadi hamba yang bersyukur berarti menjadi hamba yang dipenuhi rahmat Allah, dimana dia menjadikan Allah memberikan rahmat semesta dan menjadikan baik seluruh alam.

keterpurukan dunia dan alam semesta karena kekufuran umat manusia secara kolosal, sekarang hal ini kita rubah dengan kebersykuran secara kolosal. dengan kebersyukuran kolosal ini dapat menyebabkan rahmat yang melimpah ruah dari Allah SWT untuk kita dan semua.

wabah penyakit yang saat ini sudah mulai mereda mari kita percepat dengan kerbsyukuran kita kepada Allah. agar Allah mempercepat dengan rahmat yang Allah turunkan kepada semesta. semakin kita semua bersyukur kepada Allah maka semakin cepat pula Allah memberikan rahmat dan kebaikan kepada seluruh alam.

Allah tidak memerlukan sesajen, Allah tidak memerlukan puji pujian yang tanpa disertai rasa syukur kepada Allah. Yang menyebabkan kebaikan itu turun karena kebersyukuran kita kepada Allah.

mari sama sama kita luaskan kesadaran kita hingga melampoi alam semesta dan kita bersyukur di wilayah ini agar keberkahan semesta alam segera terwujud.