fana bukan hilang atau lenyap

wilayah fana dalam islam adalah wilayah kesadaran yang tidak ber ego atau kesadaran yang sudah tidak ada lagi ego tapi tetap masih ada yang namanya self. Ketika fana maka yang hilang adalah ego nya bukan selfnya juga. pemahaman ini berbeda dengan pemahaman umum tentang fana atau zero dimana benar benar hilang. kalau benar benar hilang maka dia akan potensial meninggalkan syariat. Nah ini yang salah dalam berspiritual, yaitu spiritual yang menghilangkan semuanya. Kalau saya menyebutnya itu adalah tersesat,

self tetap ada tapi sudah tidak berego, seperti bayi yang dirinya ada tapi tidak mengaku aku atau tidak ada ego. Islam sangat mengajarkan adanya ihlas, tidak sombong dengan perilakunya dalam bentuk sedekah saling menolong ini semua terwujud jika kita dapat menghilangkan ego kita.

untuk dapat menghilangkan ego caranya cukup mudah yaitu dengan menjalankan dzikir nafas. ya saya sudah buat panduannya anda tinggal mempraktekkannya. jika ini dilakukan dengan benar dan dilakukan dengan istiqomah maka akan dapat memasuki wilayah fana yaitu diri yang tidak berego.

jasad kita adalah alam semesta

jasad kita merupakan bagian dari alam semesta. Kalau kita lihat maka jasad kita akan sama dengan alam di sekililing kita yaitu terdiri dari atom. nah kalau kita menyadari sampai ke tingkat ini maka berarti kita sudah keluar dari jasad. jadi kesadaran kita sudah meluas dan jasad kita benar benar bersatu dengan alam semesta. Kita harus belajar hal ini agar tasbih kita tahmid kita dan takbir dapat dilakukan dengan benar.

ngrogo sukmo..ngrogo donya

ini adalah ungkapan bahasa jawa yang pertama artinya keluar dari jasad dan kedua adalah keluar dari alam semesta. yang pertama sering saya dengat yaitu keluar dari kesadaran jasad untuk bisa jalan jalan berdasarkan kesadaran yang dimiliki tentang dunia luar jasadnya. Sekarang dalam islam lebih dari sekedar dari keluar dari kesadaran jasad yaitu keluar dari kesadaran alam semesta artinya keluar dari dunia yang ada ini. Nah ini kalau tidak masuk ke dalam wilayah ke Tuhanan Allah SWT tidak akan bisa karena Tuhan Allah SWT memiliki sifat yang tidak sama dengan apapun di alam semesta ini.

Latihan untuk dapat memasuki alam ini sangatlah mudah yaitu dengan pertama keluar dari jasad dulu secara kesadaran maka kita akan masuk ke pada dunia tanpa batas yaitu alam semesta kemudian kita sambungkan ke Allah untuk keluar dari kesadaran alam semesta ini. yaitu menuju kepada Allah yang bukan seperti apa apa nah ketika sudah berada di situ cobalah kita bertasbih bertahmid dan bertakbir, ya tempa dari 3T adalah di wilayah ini. Baik selamat mencoba dan semoga Allah mudahkan jalan kita untuk terus mendekat dan berserah diri kepada Allah SWT.